Jum'at Bersih Agenda Rutinitas Desa Pelalan
On January 24, 2019
![]() |
Dokumentasi : Desa Pelalan |
KAREBADESA.ID - Lamasi Timur, Desa Pelalan kembali melakukan Jum'at bersih bersama seluruh aparat desa dan masyarakatnya yang merupakan agenda rutin yang sudah terprogram dalam perencanaan pemerintah desa.
"Sebagai bentuk peningkatan kualitas dan penguatan sifat kegotong royongan dilingkup masyarakat maka perlu tetap menjaga dan melestarikan kegiatan Gotong Royong setiap hari Jum'at dilingkup aparat desa" Ungkap Kades Pelalan Bpk. Marten Pune.
Lanjut beliau "Kegiatan bersih-bersih ini kami lakukan setiap hari Jum'at selain untuk tetap menjaga desa tetap bersih, yahhh hitung-hitung juga olahraga rutin".
Selain menjadi kegiatan rutinitas desa setiap minggunya pemerintah desa juga sudah mendorong dan mengupayakan bagaimana masyarakat desa dapat memanfaatkan lahan pekarangan rumah sebagai sumber penghasilan dengan menanam berbagai sayuran dan kebutuhan dapur ibu-ibu sehingga memungkinkan memberikan sedikit tambahan penghasilan masyarakat.
"Kita mendorong masyarakat bagaimana memanfaatkan lahan depan rumah mereka agar ditanami berbagai sayuran dan lombok sehingga bisa bermanfaat, dan jika dana desa memungkinkan kita akan bagikan bibit sayur kepada kelompok-kelompok ibu-ibu melalui kontrol Dasawisma atau PKK" Ungkap Sekdes Pelalan Leo Chandra.
Editor : Herman
Dokumentasi: Sadrak Gentan